by INBIO

"Connecting The Dots of Sciences"

Trending

Cyntia Sidauruk                 
991 2 3
Opini Akademisi December 2 5 Min Read

PERJALANAN MENJADI SEORANG MAHASISWA




Salam sejahtera untuk kita semua. Perkenalkan nama saya Cyntia Kristina Sidauruk, mahasiswa baru Institut Teknologi Sumatra (ITERA), jurusan Sains Data. Di sini saya akan menceritakan tentang perjalanan saya dari SMA dalam menentukan pilihan saya hingga sampai di tahap sekarang. Sebenarnya dari sejak saya duduk di bangku SMP, saya ingin sekali masuk jurusan Teknik Informatika, tidak terlalu peduli pada kampus yang mana. Nah, pada Januari 22 keluarlah pengumuman eligible untuk beberapa siswa kelas XII yaitu orang-orang yang berhasil mendapatkan kuota jalur undangan untuk masuk jalur SNMPTN dan puji Tuhan nama saya terdapat di dalamnya. Meski bukan siswa yang super pintar, namun nilai saya mencukupi batas KKM, dan sangat bersyukur bisa menjadi salah satu siswa yang beruntung mendapatkan jalur undangan tersebut.

Sejak pengumuman eligible keluar saya sangat galau di mana saya sangat berharap sekali ingin masuk jurusan Teknik Informatika tetapi kalau dilihat dari peluang nilai-nilai saya, saya pasti tidak akan berhasil lulus. Mulai dari situ, saya berusaha mencari-cari peluang saya bisa masuk di jurusan apa, setiap hari saya mencari hingga saya mengikuti berbagai test dari bimbel untuk menentukan jurusan yang tepat. Suatu hari saat saya mencari, saya menemukan salah satu jurusan yang sedikit mirip dengan Teknik Informatika, yaitu jurusan saya sekarang, Sains Data. Setelah menemukan jurusan tersebut, saya menggali-gali jurusan tersebut, dan ternyata ada alumni dari SMA saya yang masuk di jurusan tersebut. Lalu saya bertanya kepada alumni saya, menggali informasi dari dia, dan menurut saya, cukup worth it jika saya mendaftar ke sana. Dan nilai rata-rata saya juga mencukupi. Sebenarnya saya masih galau karena saya dari SMP sangat ingin sekali masuk jurusan Teknik Informatika. Tetapi saya tetapkan pilihan saya dan mengunci pilihan saya untuk mendaftar di jurusan tersebut. Dan saya tidak lupa untuk berdoa dan meminta kepada-Nya.

Maret 22, saatnya pengumuman. Saya dan beberapa teman saya yang mendaftar jalur SNMPTN sangat panik, deg-degan bukan main. Pukul tiga sore, saatnya membuka pengumuman, menjadi ‘gong’ rasa penasaranku. Saya memberanikan diri membuka situs pengumuman, mengetik nomor pendaftaran saya hingga akhirnya saya berhasil membuka pengumuman dan SAYA LOLOS SNMPTN!!! Pada Institut Teknologi Sumatera, Prodi Sains Data. Rasanya Tidak percaya, sungguh!

Saya langsung mengabari kedua orangtua saya, mereka sangat senang dan tampak begitu bahagia, kemudian mereka mengucapkan selamat kepada saya, begitu juga dengan abang dan adik saya. Semangat mereka terlihat meningkat mendengar kabar bahagia ini.

Saya cukup khawatir tentang bagaimana pembelajarannya nanti. Apakah saya bisa mengikuti standart yang ada? Apa saya mampu? Meskipun begitu saya akan selalu berusaha. Untuk membahagiakan kedua orangtua saya. Saya mau sukses dengan jalan yang sudah Tuhan pilihkan untuk saya.

Untuk teman-teman, saya berharap kalian punya semangat yang sangat besar. Memang kadang sesuatu terlihat mustahil, namun atas usaha dan doa semuanya bisa menjadi mungkin. Sepertinya, ini yang saya bisa bagikan, saya harap kita bisa mencapai impian kita masing-masing dalam nama Tuhan Yesus. Terima kasih sudah mau meluangkan waktu untuk membaca setitik cerita saya. SEMANGAT!!!


AUTHOR

Bagikan ini ke sosial media anda

(2) Komentar

Image
WAWA PEMDA 24 October 2023

KEREN BGT BROUW MEMOTIVASI ?????

Bagikan   

Image
wawa pemda lagi 20 February 2024

keren bgt kak udh smt 4 anjayyy

Bagikan   

Berikan Komentarmu

Tentang Generasi Peneliti

GenerasiPeneliti.id merupakan media online yang betujuan menyebarkan berita baik seputar akademik, acara akademik, informasi sains terkini, dan opini para akademisi. Platform media online dikelola secara sukarela (volunteers) oleh para dewan editor dan kontributor (penulis) dari berbagai kalangan akademisi junior hingga senior. Generasipeneliti.id dinaungi oleh Lembaga non-profit Bioinformatics Research Center (BRC-INBIO) http://brc.inbio-indonesia.org dan berkomitmen untuk menjadikan platform media online untuk semua peneliti di Indonesia.


Our Social Media

Hubungi Kami


WhatsApp: +62 895-3874-55100
Email: layanan.generasipeneliti@gmail.com

Kami menerima Kerjasama dengan semua pihak yang terkait dunia akademik atau perguruan tinggi.











Flag Counter

© Generasi Peneliti. All Rights Reserved.