by INBIO
Gender: Konstruksi Sosial
Para feminis berpendapat bahwa gender merupakan konstruksi sosial. Hal ini tentunya berbeda dengan terminologi “sex“ yang merujuk pada anatomi biologis. Gender dipengaruhi oleh kondisi sosial-budaya, agama, dan hukum yang berlaku di masyarakat serta faktor-faktor lainnya. Lips (dalam: New Psychology of Women;Gender, Culture, and Ethnicity, 2003:6-7) berpendapat, gender tidak hanya terdiri dari dua jenis, yaitu feminin dan maskulin, seperti umumnya diketahui oleh masyarakat luas. Tetapi ia mengakui adanya gender ketiga yang bersifat cair dan bisa berubah-ubah, dan telah dikenal oleh masyarakat pada berbagai macam budaya yang berbeda. Gender ketiga ini tidak bisa dikategorikan sebagai feminin atau maskulin, tetapi mereka adalah kaum homoseksual dan transvestite (seseorang yang senang berpakaian gender lainnya).
Kredit gambar: Google Images.
AUTHOR
© Generasi Peneliti. All Rights Reserved.