by INBIO

"Connecting The Dots of Sciences"

Trending

Rezekinta Syahputra Sembiring                 
563 0 1
Sosial dan Bisnis May 12 9 Min Read

Peresmian RBI Oleh Universitas Brawijaya di Tianjin, Tiongkok




Pada Jum’at, 10-Mei-2024, Universitas Brawijaya (UB) meresmikan pembukaan Rumah Budaya Indonesia (RBI) di Tianjin Foreign Studies University (TFSU), Tiongkok. Peresmian tersebut dihadiri oleh Rektor, Wakil Rektor, Dekan Fakultas Ilmu Budaya (FIB) dan tim dari UB secara langsung yang didukung KBRI Beijing. Kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya mengawali program Globalizing UB yang membawa UB ke level internasional.

Prof. Widodo selaku Rektor UB menuturkan bahwa kolaborasi dalam bidang pendidikan dan budaya tidak hanya mempererat hubungan bilateral antara UB dan TFSU, tetapi juga mempererat hubungan bilateral antara Indonesia dan Tiongkok. UB sangat bangga dapat menjadi saksi dalam peresmian RBI di TFSU Tiongkok.

Tim FIB UB mendapat apresiasi yang luar biasa dari Rektor UB atas inisasi kerja sama antar Indonesia dan Tiongkok khususnya UB dengan TFSU. UB berharap RBI tidak hanya menjadi tempat pameran saja tetapi dapat berfungsi sebagai pusat pendidikan, kebudayaan, dan kegiatan kreatif yang berkaitan dengan Indonesia, serta menjadi simbol kerja sama bilateral antara kedua institusi dan kedua bangsa.

Hamamah, PhD selaku Dekan FIB UB menjelaskan bahwa pendirian RBI bermula dari kerja sama FIB UB dengan TFSU Tiongkok yang terjalin pada tahun 2012. Pada tahun 2023, para dosen beserta Dekan FIB melakukan kunjungan pelaksanaan Program Dosen Berkarya ke Tiongkok dan mengunjuki KBRI Tiongkok sembari berdiskusi mengenai kebutuhan mahasiswa Tiongkok khususnya di TFSU untuk memperoleh informasi yang lebih komprehensif terkait budaya Indonesia. Diskusi yang dilakukan oleh Tim FIB beserta KBRI Tiongkok membuahkan hasil yaitu disepakati Project Indonesian Corner yang akan didirikan di TFSU diserahkan pada FIB UB dan diberikan nama “Rumah Budaya Indonesia”.

Terdapat 25 perguruan tingi yang memiliki program studi Bahasa Indonesia di Tiongkok tetapi tidak ada kegiatan resiprokal dari Indonesia ke Tiongkok. Sehingga kegiatan RBI merupakan program resiprokal pertama kerjasama antara perguruan tinggi Indonesia dan Tiongkok. RBI tidak hanya mempersembahkan ruang baca atau ruang pamer yang statis tetapi RBI juga melibatkan ruang pamer Academic, Business, Community, Government, and Media (pentahelix ABCGM) yang dinamis.  Pada periode pertama, FIB UB membuka empat program studi untuk RBI yaitu Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Seni Rupa Murni, Antropologi, dan Sastra Cina.

Yudil Chatim selaku Atase Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia di Beijing berharap melalui kerjas sama bilateral antara UB dan TFSU dapat menjadi wadah bagi Indonesia dan Tiongkok untuk mencapai hasil yang nyata dan bermanfaat bagi kesejahteraan bersama. RBI merupakan tonggak baru kerjasama diplomasi kebudayaan Indonesia dan Tiongkok

Proyek ini diharapkan dapat menjadi kolaborasi jangka panjang antara UB dan TFSU dengan menciptakan pameran tahunan melalui tema yang berbeda setiap tahunnya serta berujung pada kerja sama yang lebih intensif dalam bidang budaya dan pembelajaran bahasa. Salah satu rencana UB dalam mengembangkan kerja sama dengan TFSU adalah mendirikan program pembelajaran bahasa dan pusat tes Bahasa Indonesia untuk Penurut Asing (BIPA) sehingga dapat memperkaya dan meningkatkan pemahaman budaya antara kedua negara khususnya melalui Bahasa.

Sumber: https://fib.ub.ac.id/press-release-fakultas-ilmu-budaya-universitas-brawijaya-ub-resmikan-pembukaan-rumah-budaya-indonesia-di-tianjin-tiongkok/?lang=id


Editor:     Rezekinta Syahputra Sembiring                 

AUTHOR

Bagikan ini ke sosial media anda

(0) Komentar

Berikan Komentarmu

Tentang Generasi Peneliti

GenerasiPeneliti.id merupakan media online yang betujuan menyebarkan berita baik seputar akademik, acara akademik, informasi sains terkini, dan opini para akademisi. Platform media online dikelola secara sukarela (volunteers) oleh para dewan editor dan kontributor (penulis) dari berbagai kalangan akademisi junior hingga senior. Generasipeneliti.id dinaungi oleh Lembaga non-profit Bioinformatics Research Center (BRC-INBIO) http://brc.inbio-indonesia.org dan berkomitmen untuk menjadikan platform media online untuk semua peneliti di Indonesia.


Our Social Media

Hubungi Kami


WhatsApp: +62 895-3874-55100
Email: layanan.generasipeneliti@gmail.com

Kami menerima Kerjasama dengan semua pihak yang terkait dunia akademik atau perguruan tinggi.











Flag Counter

© Generasi Peneliti. All Rights Reserved.